GALASARI.ID – PT Galasari Agro Niaga Sejahtera (Ganis), di indonesia sendiri buah naga merah cukup mudah ditemukan karena tidak sedikit masyarakat yang memilihnya untuk dibudidayakan. Tanaman yang kerap dianggap sebagai tanaman kaktus ini ternyata bisa dijadikan sebagai bahan tambahan dalam olahan makanan. Apa saja olahan dari buah naga merah? Berikut ulasannya!
Contoh Resep Makanan dari Buah Naga
Dibawah ini ada beberapa resep makanan dari buah naga, selain bahan mudah di dapat, cara membuatnya juga mudah sehingga bisa anda buat sendiri di rumah. Selamat mencoba!
⦁ Pancake buah naga
Bahan:
⦁ 120 ml susu cair
⦁ 60 ml jus buah naga
⦁ 100 gr tepung terigu
⦁ 1 butir telur
⦁ 2 sdm gula
⦁ 1 sdm minyak goreng
⦁ 1 sdt pasti vanilla
⦁ ¼ sdt garam
⦁ ¾ sdt baking powder
Cara membuat:
⦁ Campur semua bahan ke wadah setelah itu aduk hingga merata.
⦁ Biarkan adonan selama 10 menit.
⦁ Selanjutnya, panaskan Teflon lalu tuang adonan secukupnya. Jangan lupa, balik pancake.
⦁ Tunggu hingga matang dan angkat.
⦁ Untuk topping, anda bisa menambahkan potongan buah naga segar di atasnya dan susu kental manis sesuai selera.
Pudding buah naga
Bahan (layer 1):
⦁ 1 bungkus bubuk jelly
⦁ 1000 ml air
⦁ 500 ml susu cair putih
⦁ 200 gr gula pasir
⦁ Garam secukupnya
Bahan (layer 2):
⦁ 1 bungkus bubuk jelly
⦁ ½ buah naga ukuran sedang
⦁ 200 gr gula pasir
⦁ 2 lembar daun pandan
⦁ 4 gelas air
⦁ Garam
Cara membuat olahan dari buah naga merah pudding adalah:
⦁ Campurkan semua bahan (layer 1) dan masak dengan api kecil, kemudian tuang ke dalam cetakan.
⦁ Haluskan buah naga dan campur dengan semua bahan (layer 2), masak juga dengan api kecil.
⦁ Jika sudah, tuang di atas lapisan 1. Tunggu gingga sedikit memadat.
⦁ Selanjutnya, tunga lagi bahan (layer 1), lalu bahan (layer 2), ulangi hingga bahan habis.
⦁ Setelah itu, masukkan ke lemari es dan siap dihidangkan.
Dragon fruit cake
Bahan:
⦁ 150 ml jus buah naga
⦁ 120 gr mentega
⦁ 150 gr gula pasir
⦁ ½ sdt vanilla pasta
⦁ 2 butir telur
⦁ 1 sdt baking powder
⦁ 200 gr terigu protein sedang
Cara membuat:
⦁ Pertama, panaskan oven suhu 180C, lalu siapkan Loyang bulat berdiameter 20×20 cm. kemudian olesi mentega, alasi dengan kertas kue dan oles lagi mentega diatasnya.
⦁ Kocok gula, mentega dan vanilla pasta hingga sampai mengembang dan pucat.
⦁ Jika sudah, masukkan telur dan kocok lagi hingga rata.
⦁ Masukkan tepung dan jus buah naga, terus aduk selanjutnya tuang ke dalam Loyang.
⦁ Tunggu kurang lebih 45 menit, angkat, biarkan dingin dan olahan dari buah naga merah dragon fruit cake siap dinikmati.